Jakarta – Semenjak Mayjen (Purn) Moerdiono wafat, posisi Ketua Dewan Penasihat Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) sampai saat ini masih kosong.
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengungkapkan, sosok pensiunan jenderal yang akan jadi kandidat ketua dewan penasihat adalah figur senior dan perpengalaman seperti Moerdiono.
“Pengalaman dan jam terbang tidak perlu diragukan lagi, semuanya sudah di tangan Pak Prabowo, kita masih menunggu arahan beliau,” ujar Muzani, Senin (23/1/2012).
Nama-nama kandidat pengganti Moerdiono itu sampai saat ini masih dipertimbangkan oleh Prabowo Subianto selaku ketua Dewan Pembina Gerindra.
“Pengumumannya akan dilakukan di Kongres Luar Biasa (KLB) bulan depan. Kami sebagai kader percaya Pak Prabowo akan memilih yang terbaik,” ujarnya.
Seperti diberitakan, Moerdino meninggal di Singapura, Jumat (7/10/2011) pukul 19.40 waktu Singapura. Mantan menteri sekretaris negara ini wafat akibat sakit yang dideritanya.
(inilah.com)