Senada dengan lontaran Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Halidah Hatta, Wakil Ketua Umum lainnya, Fadli Zon mengatakan belum mendapatkan konfirmasi mengenai kesiapan Partai Pemuda Indonesia (PPI) untuk bersama-sama mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden.
“Kalau saya sendiri belum mendapatkan informasi itu, enggak tahu kalau ke teman-teman yang lain secara informal. Tapi kalau DPP belum menerima (pinangan) itu secara resmi,” ujarnya kepada okezone, Sabtu (27/12/2008).
Namun demikian, menurut Fadli, pada dasarnya Gerindra terbuka dengan semua partai yang ingin bersama-sama mengusung putera begawan ekonomi Sumitro ini.
“Itu membuktikan banyaknya respons positif tentang Pak Prabowo sebagai sosok pemimpin yang diharapkan oleh bangsa ini,” imbuhnya.
Ditanya mengenai rencana kemungkinan berkoalisi dengan partai lain, Fadli mengaku siap. “Tapi mungkin itu akan kami bahas setelah pemilu, karena hampir semua partai kini berkonsentrasi menghadapi pemilu legislatif,” katanya.
Menindaklanjuti kesiapan PPI untuk turut mengusung Prabowo, Fadli berencana mengadakan pertemuan untuk lebih menjalin silaturahmi dengan partai tersebut. “Selama kepentingannya sama yakni untuk kepentingan nasional, kami siap menjalin silaturahmi,” pungkasnya. (Okezone.com)